EFESUS 5:8-13 MENJELASKAN 3 JENIS MANUSIA. SEPERTI APAKAH MANUSIA YANG DIMERDEKAAN TUHAN ?

Pada saat Allah memindahkan kita ke dalam kerajaanNya, ia juga melepaskan hati dan jiwa kita dari segala jenis ikatan roh-roh jahat. Kata Yesus, “tetapi jika Aku mengusir setan dengan kuasa Roh Allah, maka sesungguhnya kerajaan Allah sudah datang,” (Matius 12:28).
Dapatkah orang-orang percaya dirusaki oleh roh-roh jahat? Dalam Efesus 5:8-13, dijelaskan bahwa ada 3 jenis manusia:
1. 
Orang gelap hidup di dalam kegelapan = orang yang belum masuk ke dalam kerajaan Allah dapat dirasuk / dikuasai total oleh Roh jahat. 

2. 


Orang terang berjalan di dalam terang = Orang yang sudah masuk dalam kerjaan Allah
dan hidup terbuka. Tidak dapat dikuasai oleh roh jahat.

3.
Orang terang, tetapi bersekutu dengan kegelapan=
Orang yang sudah masuk ke dalam Kerajaan Allah namun mmenyembunyikan dosa, dapat dikuasai oleh roh jahat tapi bukan kerasukan
Bagaimna cara dibebaskan dari ikatan-ikatan roh jahat? Praktekkan T.A.A.T

1. Temukan roh jahat bekerja (Efesus 4:27)
ADA 3 TEMPAT BAGI ROH JAHAT:
a. karakter yang cocok dengan roh jahat (Efesus 4:28-29)
b. penyembahan berhala (Efesus 5:5)
c. pikiran yang sia-sia / tidak sabar (Efesus 4:17)
2. Akui kondisi hati / pikiran & Alami kuasa pelepasan Kristus. (Kisah Para Rasul 19:18-19)
3. Tunduk kepada kebenaran (Matius 12:43-45 ; Yakobus 4:17; Lukas 9:23)

Tundukkanlah setiap tempat yang pernah dikuasai oleh roh-roh jahat ke bawah penguasaan Kristus sepenuhnya. Hal ini akan membuat anda mendapat kemerdekaan sejati. Tunduklah kepada kebenaran (Firman) Kristus setiap saat dan pikullah salib setip hari. (Lukas 9:23)

Kristus berjanji akan melepaskan kita dari segala musuh-musuh, supaya kita merdeka dan beribadah kepadaNya seumur hidup kita (Lukas 1:72-75)

DISKUSI KELOMPOK

1. Temukan :
Isilah daftar pelepasan dengan rinci dan jujur.
2. Akui dan alami:
Ceritakanlah dengan terbuka ketertiban anda terhadap perbuatan-perbuatan gelap sesuai dengan apa yang anda tulis / tandai. Saling mendoakan agar anda mengalami pelepasan. (baca Kisah para rasul (19:18-19)di atas.
3. TUNDUK:
Hal apakah yang anda harus lakukan bila kuasa kegelapan ingin kembali menguasai anda? (Baca Matius 12:43-45, Yakubus 4:7, Lukas 9:23)

PRAKTEK:

Diskusikan pertanyaan-pertanyaan diskusi kelompok dan alamilah kuasa pelepasan Kristus melalui doa pelepasa.

AYAT HAFALAN:
Yakobus 4:7

“Karena itu tunduklah kepada Allah, dan lawanlah Iblis, maka ia akan lari dari padamu!”

Berikan tanda pada kotak yang di sediakan

1. KEBIASAAN BURUK
KETERIKATAN
 Perokok
 Peminum (alkohol)
 Pemakai narkoba
2. DOSA SEKSUAL
 Cepat jatuh cinta / genit / suka pacaran
 Pronografi / masturbasi
 Perzinahan / pelacuran / free seks
 Homoseksual / lesbian / banci / kelainan seksual / hiper seks

3. CINTA UANG
 Penjudi
 Kuatir
 Ketamakan / pesta pora
 Kemiskinan / mental meminta-minta
 Suka berdusta / menipu
 Suka mencuri / korupsi
 Terikat hutang

4. PENYEMBAHAN BERHALA
OKULTISME
 Jimat / mantera / susuk / patung berhala
 Minum air dukun / hu
 Kuepang / perjanjian darah dengan kuasa gelap
 Ramalan / horoscope / feng shui / shio
 Meditasi / kebatinan / tenaga dalam / yoga / ilmu sakti
 Ilmu bela diri:__________---
 Berhubungan dengan roh orang mati / “orang suci”

PENYESATAN
 “KEterbukaan adalah awal dari pemulihan”
 Penganut ajaran non Kristen:______________

UNTUK / DOSA NENEK MOYANG
 Kawin cerai / poligami
 Gangguan jiwa / idiot / penyakit keturunan
 Kegagalan / kemiskinan
 Kecelakaan / mati muda


TUHAN YESUS MEMBERKATI



Share this

Related Posts

Previous
Next Post »